Sistem Informasi ( S.SI / M.SI )
Salah satu dari kalian pasti bingung kan apa itu
Sistem Informasi, Teknik Informatika, Ilmu Komputer, Management Informatika,
dan masih banyak lagi khususnya bagi kalian yang berminat mau masuk perguruan
tinggi dengan bidang IT. Yups mari kita simak pembahasan berikut ini:
Deskripsi
Sistem informasi mempelajari berbagai hal yang
berhubungan dengan software dan hardware. Mahasiswa di jurusan ini diarahkan
agar dapat mengembangkan, memanfaatkan, dan mengelola software dan hardware
yang ada dalam dunia bisnis maupun perseorangan. Sistem informasi tidak hanya
mempelajari segala hal tentang komputer namun juga mempelajari manajemen proyek
dan juga melihat kualitas dari sebuah sistem atau software yang dibuat.
Kenapa kamu memilih jurusan ini?
Jurusan ini sangat sesuai bagi kalian yang
menyukai bidang komputer secara umum dan senang mendalami bagaimana sistem
komputer itu bekerja. Sistem informasi sangat dibutuhkan diberbagai perusahaan
dan juga perkantoran pemerintah untuk menunjang dan mempermudah pekerjaan.
Selain itu sistem informasi juga sesuai bagi kalian yang senang menggali
informasi lebih dalam tentang keamanan sebuah software dan analisis
kualitasnya.
Kelas di jurusan ini
Mata kuliah wajib dan pilihan diperlukan dalam
jurusan Sistem Informasi dan detilnya cukup bervariasi antar lembaga.
Kelas-kelas yang tercantum dibawah merupakan gambaran secara umum rangkaian
kelas dan topic yang mahasiswa harus tekuni jika mengambil jurusan ini.
- Algoritma dan Pemrogaman
- Matematika Diskrit
- Basis Data
- Pemrogaman Web
- Manajemen Strategis
- Manajemen Proyek Sistem Informasi
- Rekayasa Perangakat Lunak
- Keamanan Sistem Informasi
- Enterprise Resource Planning
- Pemrogaman Berorientasi Objek
- Kewirausahaan
- Sistem Informasi Geografis
- Manajemen Sistem Informasi
- Manajemen Teknologi Informasi
- Organisasi dan Arsitektur Komputer
Karakter siswa yang sesuai
- Teliti
- Tekun
- Detil
- Rasional
- Observan
- Terstruktur
- Independen
- Senang berhitung
- Berwawasan luas
- Senang menganalisis
- Senang bekerja sendiri
- Senang melakukan riset
- Keterampilan komunikasi
- Keterampilan interpersonal
- Senang memecahkan masalah
- Bisa bekarjasama dengan team
Prospek kerja
Lulusan dari sistem informasi memiliki prospek
yang sangat bagus bekerja diberbagai instansi pemerintah dan perusahaan. Mereka
dicari untuk kebutuhan membangun ataupun mengembangankan software yang sedang
digunakan. Lulusan jurusan ini juga dapat bekerja sebagai analisis keamanan
software dan juga quality control ataupun maintanance sebuah sistem di
perusahaan maupun pabrik.
Profesi dan karir
- IT Analyst
- Konsultan IT
- IT Data Specialist
- IT Support
- Project Manager
- Web Developer
- Software Developer
Sekian
yang dapat Admin sampaikan sedikit tentang apa itu Teknik Sistem Informasi.
Kurang Jelas? Tanyakan yuk.. ^_^ Terima
kasih telah berkunjung.. Semoga bermanfaat ya..
EmoticonEmoticon