[motivasi] Topeng Kehidupan
buang topeng kehidupan |
Politisi yang berbicara atas nama
rakyat, sering merasa memperjuangkan rakyat dan juga dipilih oleh rakyat. Namun,
dalam kehidupannya ia tidak mencerminkan peduli dengan rakyat. Ia lebih sibuk
mengumpulkan rupiah. Ia selalu minta dilayani bukan melayani. Bahkan ia berani
memanfaatkan fasilitas negara untuk kepentingan pribadi dan keluarganya.
Bila Anda sudah menikah, tapi tak
pernah memberi sesuatu yang dicintai pasangan Anda, tak pernah punya waktu
berkualitas bersamanya, tak pernah memanjakannya, selalu ingin didengar tapi
tak mau mendengar, dan selalu merasa paling berjasa dalam kehidupan rumah
tangga. Status seperti inilah yang bisa dikatakan sebagai suami / istri yang bertopeng.
Di balik semua itu, Anda adalah monster yang menakutkan bagi orang-orang
disekitar Anda.
Tanpa orangtua, kita tidak akan
pernah ada di dunia ini. Secara logika, seharusnya kita menjaga dan
menghormatinya. Namun, bila dalam kehidupan kita tak mampu membahagiakannya
atau bahkan kata-kata kita sering melukainya, tak pernah mendo’akannya, dan
juga tak pernah memperjuangkan apa yang di inginkannya, maka saat itu pula kita
sedang mengenakan topeng.
Semakin banyak topeng kehidupan
yang kita pakai, kebahagiaan akan semakin menjauh dari kita. Perankanlah profesi
dan status kita sebaik-baiknya. Hiduplah apa adanya tanpa harus membohongi diri
sendiri dan orang-orang di sekitar kita.
Yuk kita sama sama belajar menuju
jalan yang benar dan lebih baik. Pelan tapi pasti, insya Allah kita akan
dibantu kok jika niat kita dari awal sudah baik.
EmoticonEmoticon